Pentingnya safety sign bagi perusahaan

Mengapa Penting Bagi Perusahaan Memiliki Safety Sign?

Tahukah Anda, tak hanya di lokasi proyek atau pabrik, tapi pemasangan safety sign juga harus ada di perusahaan. Hal ini sesuai dengan ketentuan yang diatur oleh hukum di Indonesia. Jika Anda ingin mengetahui tentang pentingnya pemasangan safety sign bagi perusahaan secara lebih lanjut, simak pembahasannya di bawah ini.

Landasan Hukum Tentang Pentingnya Pemasangan Safety Sign

Pentingnya pemasangan safety sign dipasang di tempat-tempat yang terdapat risiko atau bahaya telah diatur dalam landasan hukum berikut:

  1. Undang-Undang No. 1 Tahun 1970 tentang Undang-Undang Keselamatan Kerja yang berisi himbauan pemasangan safety sign di tempat kerja yang berupa gambar keselamatan dan instruksi pembinaan lainnya serta ditempatkan pada area yang mudah dilihat dan dibaca oleh pegawai, pengawas, dan ahli keselamatan kerja.
  2. Permenaker No. 05/MEN/1996 (SMK3) yang berisi pemasangan rambu keselamatan dan tanda pintu darurat. Rambu keselamatan harus dipasang sesuai standar dan pedoman yang berlaku.

Terdapat beberapa standar safety sign baik nasional atau internasional, di antaranya OSHA (Occupational Safety and Health Administration), ISO (International Organization for Standardization), ANSI (American National Standards Institute), BSI (British Standard Institution), IMO (International Maritime Organization, SNI (Standar Nasional Indonesia) dan Peraturan Menteri Republik Indonesia.

Alasan Pentingnya Pemasangan Safety Sign Sesuai Standar Bagi Sebuah Perusahaan

Selain sebagai memenuhi persyaratan regulasi, terdapat alasan lain mengapa suatu perusahaan harus memiliki standar safety sign sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Berikut ini beberapa alasan tersebut.

Pentingnya Pemasangan Safety Sign Bagi Perusahaan

1.     Menerapkan Design Safety Sign yang Sesuai Standar Agar Lebih Dipahami

Design safety sign yang berupa simbol atau piktogram harus sesuai dengan standar agar lebih mudah dikenali dan dipahami baik itu oleh pekerja maupun orang lain yang berada di lokasi. Selain itu, kalimat sederhana yang terdapat pada safety sign harus mampu menegaskan pesan rambu tersebut atau memberikan informasi tambahan. Untuk bisa mewujudkan design safety sign yang menarik dan mudah dipahami, Anda dapat jasa safety sign yang profesional dan berpengalaman.

Selain design, warna safety sign juga harus sesuai standar nasional dan internasional untuk mencegah terjadi kebingungan bagi orang yang melihatnya. Safety sign yang didesain sesuai standar akan membuat orang menjadi sadar akan bahaya yang ada di sekelilingnya sehingga dapat melakukan pencegahan dini dan meminimalisir risiko kecelakaan kerja.

2.     Menjadi Poin Tambahan Ketika Audit K3

Salah satu yang menjadi poin plus ketika audit K3 adalah kesesuaian safety sign dengan standar yang telah bersertifikasi ISO, SMK3, OHSAS, dan lainnya. Hal ini sesuai dengan PP No. 50 Tahun 2012 tentang pemasangan safety sign di tempat kerja dan kriteria audit SMK3.

3.     Menghindari Pemborosan yang Disebabkan Pemasangan Safety Sign Tidak Sesuai Standar

Apabila safety sign tidak dapat dibaca dengan baik, pesan yang terdapat di safety sign tidak mudah dipahami pembaca, atau simbol safety sign tidak jelas merupakan pemborosan. Fungsi safety sign adalah untuk mengurangi risiko kecelakaan kerja dan PAK.

Selain itu, safety sign juga berfungsi untuk mengingatkan para pekerja, kontraktor, dan pengunjung perusahaan mengenai potensi bahaya. Jika tidak sesuai dengan standar, maka fungsi ini tidak akan tercapai dengan maksimal. Akhirnya, Anda harus mengeluarkan biaya lebih untuk membuat ulang safety sign. Maka dari itu, penting untuk menyewa agensi jasa safety sign yang terpercaya karena akan memudahkan dalam proses pembuatan serta instalasinya.

4.     Dapat Mengkampanyekan K3 secara Efektif di Tempat Kerja

Jika safety sign dipasang sesuai standar, hal ini dapat membuat kampanye K3 menjadi lebih efektif dan maksimal untuk meminimalkan atau mencegah terjadinya kecelakaan kerja. Di samping itu, juga dapat meningkatkan kepedulian antar pekerja, kontraktor, dan pengunjung mengenai risiko bahaya di lokasi kerja.

Namun, hal tersebut tentu dapat terealisasi jika seluruh orang yang berada di lingkungan tersebut dapat dengan mudah mengenali, memahami, dan menaati safety sign yang terpasang. Dengan menyadari pentingnya pembuatan safety sign sesuai standar, sesungguhnya perusahaan tersebut telah melindungi aset dari hal-hal buruk yang tak diinginkan seperti kecelakaan kerja, kebakaran, dan lain sebagainya.

Related post: Pengertian & Manfaat Safety Sign

Mengapa Perlu Menggunakan Jasa Safety Sign?

Setelah membaca pembahasan tentang pentingnya pemasangan safety sign, lantas bagaimana dengan yang ada di tempat kerja Anda, sudahkah memenuhi standar? Pertanyaan ini harus dapat dijawab oleh setiap perusahaan. Keselamatan kerja adalah hal yang utama. Untuk itu, perusahaan wajib menyediakan safety sign yang jelas, menarik dan tentunya mudah dibaca dan dipahami. Tentu tidak mudah untuk mewujudkannya. Inilah alasan mengapa perusahaan perlu bantuan dari jasa safety sign.

Jika jawaban dari pertanyaan awal adalah belum, maka Anda bisa segera menghubungi agensi jasa safety sign. Melalui bantuan jasa safety sign profesional, proses pembuatan maupun instalasi akan berjalan dengan lebih efektif dan terkontrol. Semoga bermanfaat!

Download Company Profile

Kategori