Tips Membuat Kemasan Menjadi Lebih Menarik

Dalam membuat produk, kita harus fokus pada bagaimana menghasilkan produk yang berkualitas dan bermanfaat, sehingga mampu diterima oleh konsumen.  Kami akan memberikan tips membuat kemasan menjadi lebih menarik. Ketika kita hendak menjualnya ke pasar, kita berfikir tidak akan hanya menjual produk saja tanpa kemasan. Nah, fungsi kemasan menjadi sesuatu yang tidak terpisahkan dari produk itu sendiri.

Dalam membuat kemasan produk, faktor keamanan dan kenyamanan adalah hal pertama yang harus dipastikan. Namun, untuk mendukung sebuah pemasaran, kemasan yang aman dan nyaman saja tidaklah cukup, kemasan tersebut juga harus memiliki sifat unik, agar mudah dikenali dan meninggalkan kesan mendalam bagi konsumen.

Tips Membuat Kemasan Menjadi Lebih Menarik

Berikut kami sampaikan tips membuat kemasan menjadi lebih menarik.

Tips Membuat Kemasan Menjadi Lebih Menarik

  • Kompetitor

Dalam tahap ini, kita wajib mengenali seperti apa Kompetitor kita. Perhatikan positioning, dan apa-apa yang diunggulkan oleh kompetitor tersebut. Setelah menelaah apa saja yang anda dapatkan, segera buat atau rancang kemasan anda. Mengapa hal ini perlu diperhatikan? Tujuannya agar kemasan yang anda buat ataupun rancang, memiliki perbandingan. Hal ini bisa menjadikan pacuan anda untuk membuat kemasan menjadi lebih menarik dari kompetitor Anda.

  • Mengamati Tren Pasar

Selanjutnya adalah dengan mengikuti tren pasar, atau apa yang sedang hangat diperbincangkan banyak orang. Cari tahu apa yang sedang terjadi diluar radar pemasaran, hal ini bisa memberikan faktor pembeda pada produk kita. Cukup mengetahui apa saja yang sedang naik daun, dan buatlah kemasan yang saat ini banyak orang ingin lihat. dengan mengikuti tren pasar, produk serta kemasan anda, bisa dilirik oleh banyak orang, dan bisa meningkatkan penjualan bisnis anda.

  • Kelola dan Ukur Efektivitas Kemasan

Tahap selanjutnya adalah memantau perkembangan desain kemasan usaha kita, baik dari awal, saat ini hingga kedepannya. Dengan melakukan riset kecil maupun menyeluruh, akan mendukung kesuksesan kemasan kita. tahap ini juga merupakan suatu tanggungjawab bagi perusahaan untuk tetap menjaga kualitas kemasan produknya.

  • Berbeda dan Khas

Dalam membuat kemasan, usahakan untuk memiliki ciri khas serta berbeda dengan kemasan-kemasan yang ada. Buat kemasan usaha kamu berbeda dan harus memiliki ciri khas, yang dimana hal ini membuat masyarakat luas untuk tetap ingat pada produk usaha anda, hanya dengan melihat kemasannya.

  • Fungsional

Fungsional yang dimaksud adalah kemasan untuk produk usaha anda dapat bekerja maksimal sejak keluar dari pabrik hingga sampai ke tangan konsumen.

  • Aspek Legal

Kemasan untuk produk usaha anda juga wajib dilindungi, dengan menggunakan hukum yang berlaku (HAKI) . Jadi, kemasan anda akan terdaftar pada desain industri, yang dimana kemasan untuk produk usaha anda terdaftar dan tidak bisa ditiru desainnya oleh kompetitor di luar sana. Anda juga perlu mencantumkan data legalitas dari lembaga pemerintahan yang memang berwenang dengan produk-produk yang Anda produksi sehingga produk Anda lebih terjamin kesehatannya dan lebih tepercaya.

  • Display

Tahap ini mengajarkan anda untuk belajar, bagaimana kemasan anda dapat berdampingan serta bersaing dengan kompetitor yang memiliki bidang yang sama dengan perusahaan anda.

  • Relevan Jangka Panjang

Ingat! Rancanglah kemasan usaha anda dengan menggunakan pemahaman relevansi kondisi pasar saat ini atau trend, dan pastikan kemasan anda memiliki fungsi yang jangka panjang.

  • Pahami kondisi pasar

Tahap yang terakhir adalah pahami kondisi pasar. Jangan melulu menuruti keinginan pasar, karena mereka tidak pernah tahu apa yang mereka butuhkan.

Baca juga: Dimana Tempat Membuat Kemasan Snack yang Bagus?

Jika Anda saat ini sedang membutuhkan jasa pembuatan desain kemasan, Anda bisa memilih Sooca Design yang merupakan penyedia jasa untuk hal-hal mendukung promosi usaha Anda. Anda bisa menghubungi kami untuk segala kebutuhan desain yang Anda butuhkan. Kunjungi akun instagram kami di @soocadesign.

Download Company Profile

Kategori